3 Pulau Terbaik di Pulau Seribu, Yakin Gak Mau Kesini?

Rekomendasi tujuan wisata Pulau Seribu – jangan sampai ogah pulang ya… | Sebagai negara kepulauan tentunya Indonesia memiliki banyak pantai indah, sebut saja barisan pantai di Bali, Lombok dan berbagai pulau lain yang keindahan pantainya sudah terkenal dimata dunia. Berlibur ke pantai juga merupakan sebuah kegiatan liburan yang sangat digandrungi oleh banyak wisatawan, karena dengan berlibur ke pantai kalian bisa melakukan banyak kegiatan mulai dari menikmati sunrise atau sunset dipinggir pantai, berenang sampai dengan melakukan olahraga air seperti surfing atau snorkeling.

Meskipun menyenangkan, tapi nyatanya sangat sulit untuk menemukan waktu yang pas untuk berlibur, terlebih lagi jika jatah cuti kantor sudah habis, kan? Untuk menanggulangi masalah seperti ini, hal yang bisa dilakukan adalah berlibur dengan waktu singkat. Paket tour Pulau Seribu mungkin bisa menjadi pilihan bagi kalian yang gak punya banyak waktu untuk liburan, karena biasanya Paket Tour Pulau Seribu hanya butuh waktu 2 hari saja yaitu saat akhir pekan.

Ada banyak sekali tempat wisata di Kepulauan Seribu. hNah, supaya lebih mudah memilihnya, kita sempitkan pilihannya menjadi 3 pulau terbaik di pulau Seribu yang bisa kalian pilih. Bukan berarti tempat-tempat lain kurang bagus loh….

3 pulau terbaik di Pulau Seribu yang sayang kalau dilewatkan

1. Pulau Perak

Pulau Perak
sumber foto: https://travel.tribunnews.com/2016/12/24/kepulauan-seribu-usai-snorkeling-jangan-langsung-pulang-nikmati-sensasi-ini-di-pulau-perak

Pulau Perak letaknya tidak begitu dekat dari Jakarta, tapi meskipun begitu, ternyata tujuan wisata Pulau Seribu yang satu ini masih menawarkan pesona alam yang asri. Udara bersih, pasir putih dan air jernih udah pasti menjadi suguhan yang akan kalian dapatkan ketika berlibur ke pulau ini.

Ada 2 cara yang bisa kalian pilih untuk dapat tiba di pulau Perak, yang pertama adalah kalian bisa menyebrang dengan menggunakan kapak dari Muara Angke dan akan memakan waktu sekitar 4 atau 5 jam atau kalian bisa menaiki speedboat dari Marina Ancol dan hanya akan memakan waktu maksimal 2 jam saja.

2. Pulau Pari

Pulau Pari
sumber foto: https://www.kompasiana.com/hernandpraditya/552a25846ea834661b552d1b/secuil-berlian-di-pantai-jakarta

Kalau biasanya air laut berwarna kebiruan, di pulau Pari kalian akan melihat air jernih yang berwarna kehijauan yang terlihat sangat kontras dengan putihnya pasir pulau ini. Pulau Pari merupakan salah satu pulau yang menjadi favorit wisatawan karena jaraknya yang tidak terlalu jauh dari Jakarta atau hanya butuh sekitar 1 jam dengan menggunakan speedboat dari Marina Ancol.

3. Pulau Pramuka

Pulau Pramuka
sumber foto: http://pulau-seribu.com/paket-wisata-pulau-pramuka/

Bagi mereka yang gemar melakukan petualangan di bawah laut, pastinya nama Pulau Pramuka akan keluar menjadi pemenang, karena di Pulau Pramuka kalian bisa melihat keindahan terumbu karang dan gerombolan ikan-ikan kecil melalui kegiatan snorkeling atau diving. Selain itu, kalian juga bisa berjumpa dengan penyu-penyu cantik mulai dari penyu yang masih kecil sampai dengan yang sudah dewasa.

Gimana? Semakin tertarik untuk mengunjungi pulau seribu kan? Udah, gak usah mikir lama-lama! Pulau seribu itu jaraknya deket dari Jakarta, jadi gak perlu banyak persiapan dan gak perlu budget yang gede juga, kan! So, let’s go to Pulau Seribu!

tertarik dengan teknologi, gadget, internet, astronomi, anthropologi, sedikit politik, pendidikan, dan bisnis online

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Index