Bingung mau back up foto online? Flickr menawarkan 1 Terabyte gratis! Itu sudah cukup untuk membackup setengah juta koleksi foto anda dengan aman di penyimpanan cloud.
Mungkin anda masih ragu dengan layanan online backup seperti ini. Bagaimana kalau kasusnya seperti ini: salah satu teman saya, Wahyu, seorang fotografer lepas. Saat saya tulis posting ini dia sedang di Lombok untuk suatu proyek pemotretan. Sebelum ini saya tidak tahu kalau dia fotografer. Saya tahunya dari foto-foto yang dia unggah ke halaman Facebooknya. Bagus. Beberapa minggu lalu saya menyarankan untuk jualan foto online, tapi sepertinya dia tidak tertarik. Selang beberapa hari, dia mengeluhkan sesuatu yang buruk terjadi pada laptopnya. Pokoknya dia bingung musti bagaimana untuk mengamankan koleksi fotonya di laptop. Sayangnya, baru sekarang saya tahu kalau Flickr menawarkan kapasitas simpan sampai 1 TB begitu. Seandainya tahu lebih awal, tentu ini yang saya tawarkan padanya. Semoga, Wahyu tidak kesulitan lagi dengan stok fotonya yang bergiga-giga itu.dee-nesia
Agak berbeda dengan layanan serupa dari Dropbox yang menawarkan sampai 2GB free storage space, atau Google Drive yang memberi gratis 5GB. Flickr memberi hampir 200 kali lipat dibanding yang lain dengan satu batasan: ukuran per foto tidak boleh melebihi 200 MB. Saya yakin itu bukan masalah besar kecuali anda seorang fotografer profesional yang sering berurusan dengan foto berformat RAW.
Flickr juga memberi opsi untuk menge-set koleksi foto anda sebagai private dan membuat search visibility-nya sebagai ‘hidden’. Sehingga koleksi foto anda aman dari penglihatan orang lain.
Waw! Sepertinya penyedia layanan yang lain akan segera memberi kapasitas free cloud storage lebih besar juga demi mendapat customer lebih banyak. Tinggal kita yang pintar-pintar memilih layanan seperti ini. Hehe…. Mau? Dapatkan gratis 1 TB cloud storage dari Flickr di sini.