Aplikasi Untuk Memformat Flash Disk Yang Write Protected | Flash Disk yang bermasalah, atau error sampai ada peringatan ‘The disk is write-protected’ itu biasanya tidak bisa diformat langsung di Windows Explorer. Jadi mau tidak mau kita musti cari aplikasi atau software untuk format flash disk write protected itu. Ada banyak aplikasi yang bisa kita gunakan. Persyaratan utamanya adalah aplikasi tersebut punya kemampuan untuk melakukan low level format.
Apa itu low level format?
Pengertian low level format adalah sebuah proses untuk mengatur struktur track dan sektor dari hard disk. Sehingga, karena disk dirombak total dari dasarnya, data yang tersimpan akan benar-benar hilang dan tidak bisa dipulihkan lagi. Berbeda dengan high level format yang masih mungkin dilakukan penyelamatan data.
Bagaimana dengan flash disk? Apakah prosesnya akan sama?
Kurang lebih sama. Yang berbeda adalah flash disk tidak memiliki track dan sector. Flash disk juga tidak punya bagian bergerak atau mekanis seperti halnya hard disk konvensional.
Karena sifatnya yang berbeda, low level format pada flash disk (dan juga hard disk tipe IDE/ATA atau SCSI, terlebih yang SATA) yang kita kenal sekarang, sebenarnya adalah proses menghapus seluruh data di disk dan menggantinya dengan 0 (zero-fill).
Hard disk modern dan tipe storage umum lainnya, seperti flash disk, microSD, dll, sebenarnya tidak bisa di low level format seperti pada pengertian low level format jaman dulu. Beda.
Bisa dibilang, semua tool yang mengklaim bisa melakukan low level format untuk storage modern itu sebenarnya adalah melakukan proses zero-fill tadi. Low level format hanya dilakukan sekali sepanjang umur storage, dan itu dilakukan oleh pabrik pembuatnya. Bahkan jika anda melakukannya melalui low level tool di BIOS itupun, hanya akan membuang waktu. Karena storage/hard disk modern akan menolak untuk melakukannya. baca: http://www.pcguide.com/ref/hdd/geom/formatUtilities-c.html
Ok, sudah cukup pelajaran sejarahnya. Sekarang kita langsung ke aplikasi untuk memformat flash disk yang write protected ini.
Sebenarnya ada banyak aplikasi yang meng-klaim bisa melakukanya. Tapi dari beberapa yang pernah saya pakai, pilihan terbaiknya adalah HDD LLF Low Level Format Tool. Atau mungkin anda mengenalnya sebagai HDDGuru.
Silahkan download HDD LLF Low Level Format Tool dulu.
Kecil saja kog ukurannya, cuman 1,95 MB untuk versi portable-nya.
Dengan memakai tool ini, data anda di dalam flash disk tidak akan bisa dipulihkan lagi. Jika masalah anda adalah flash disk yang error write protected, silahkan baca dulu:
Cara Memperbaiki Flash Disk Write Protected
Disclaimer:
Saya tidak bertanggung jawab jika file anda hilang atau flash disk anda malah tambah hancur setelah menggunakan tool ini.
You have been warned…. hehe…
Bagaimana cara memakai HDD Low Level Format Tool?
Masukkan dulu flash disk anda yang akan diformat tadi ke port USB yang tersedia.
Setelah selesai downloadnya, silahkan di buka dengan melakukan double click pada file HDDLLF.4.40.exe tadi. Jika sudah ada versi yang lebih baru, ya sama saja, cuman nama versi file-nya saja yang berubah. Caranya sama saja. Sudah?
Pasti anda akan melihat jendela seperti ini:
Jika anda punya uang lebih di akun PayPal anda, tidak ada salahnya membelinya dengan melakukan upgrade. Jika tidak, bukan masalah, lanjutkan dengan klik pada Continue for free.Di situ terlihat ada dua disk. Klik pada yang BUS-nya USB ya. Pastikan juga kalau itu memang flash disk yang anda maksud dengan mengamati kapasitasnya. Kalau sudah yakin, tekan pada Continue>>>.
Yang muncul adalah tab seperti ini:
Awalnya sih pada tab Device details itu. Coba klik pada tab LOW-LEVEL-FORMAT. Lihat tuh peringatannya bikin merinding. Data yang tersimpan tidak akan bisa dipulihkan lagi!.
Jadi kalau flash disk anda yang bermasalah ini isinya file-file penting semacam skripsi, thesis, tugas sekolah, atau foto dan video yang hanya ada satu dan satu-satunya di seluruh muka bumi, ini waktunya untuk berpikir lagi, beneran tidak masalah kehilangan file itu? Jika ragu, jangan dilanjutkan ya…. Cari cara lain dulu. Atau pastikan sudah dibackup dulu-lah.
Jika anda yakin sudah membackup, tinggal klik pada tombol FORMAT THIS DEVICE. Dan…., tunggulah…. Ini akan butuh waktu lebih lama daripada proses format biasa seperti yang biasa kita lakukan melalui Windows Explorer itu. Semoga berhasil.