Cara membuat teks tulisan Blackberry | Terkadang memang bikin ngiri, ketika teman-teman yang memiliki Blackberry update status di Facebook dengan menggunakan font yang aneh. Pilihan mengubah font seperti itu tidak kita temui di tempat lain. Tapi ternyata ada trik lama bagi kita, yang tidak memakai atau tidak suka BB, tapi ingin membuat teks tulisan seperti di Blackberry. Setidaknya, lama ini membuat update status Facebook kita bisa tampil beda. Cocok banget buat kamu yang ingin eksis, haha….
Ini sebenarnya proses yang sederhana saja, hanya membuat supaya setiap huruf yang ketik diubah font-nya dengan font di definiskan oleh prosedurnya. Itu cerita mudahnya. Kalau mau tahu rumitnya, silahkan ketik tombol Ctrl-U lalu amati script-nya. Kalau buat yang sudah biasa dengan Javascript ini bukan hal aneh. Buat yang masih awal, ya akan bilang wow gitu, hehe….
Ok, dari pada berlama-lama ngomongin hal yang cuman bikin kamu merasa semakin tidak ngeh, kita langsung saja ke caranya. Emmm…, bukan gitu juga sih ya. Kan kalau mau ngomongin ‘cara’ berarti itu script harusnya dimunculkan…. hehe…. Sementara, praktisnya saja dulu deh….
Cara Membuat Teks Tulisan Blackberry
Ini tidak perlu tambahan aplikasi apapun. Kamu cuman perlu mengunjungi halaman ini dan mengetikkan kalimat yang kamu mau pada kotak di bawah ini. Setelah itu, klik pada tombol generate dan kalimat kamu akan diubah font-nya dan hasilnya kamu bisa lihat pada kotak yang bawah. Sangat mudah.
Sekarang kamu sudah bisa mendapatkan teks tulisan Blackberry dengan mudah melalui PC. Sekarang tinggal kamu copy hasil tulisan tadi, dan paste ke tempat update status FB kamu. Dan…, tada….
Jika kamu merasa perlu, silahkan bookmark posting ini dengan menekan tombol Ctrl+D, supaya jika kamu ingin membuat teks tulisan Blackberry lagi, kamu tinggal kunjungi lagi posting ini.Apa yang dilakukan tombol ‘generate’ tadi?
Dengan menggunakan javascript, proses yang terjadi adalah dengan mengubah teks di dalam box pertama menjadi teks dengan Blackberry style, menggunakan teks berikut: “αЪςδέfбɧΐjкĻмиσpqяşτυvώχŽ¹²³”.
Seperti itu-lah cara membuat teks tulisan Blackberry. Mudah kan? Tidak perlu apa-apa. Asal bisa mengcopy kalimat yang sudah jadi dan kemudian di paste di Facebook sudah selesai. Mungkin yang sulit adalah, mau nulis apa? Haha…. Ini hanya mudah buat yang sedang jatuh cinta, sedang putus, atau sedang galau. Kalau sedang baik-baik saja. Ampun… Mau alay itu susah. Silahkan baca juga Apa Yang Diinginkan Cewek Dari Cowok?