Cara Mempercepat Loading Mozilla Firefox dengan mematikan fitur “Hardware Acceleration”. Hampir semua browser modern memiliki fitur “Hardware Acceleration” yang biasa disebut dengan “GPU Rendering“. Fitur ini sebenarnya ada untuk memperbaiki kinerja aplikasi berjalan. Dia menggunakan GPU acceleration untuk membantu kinerja aplikasi secara keseluruhan. Tampaknya bagus bukan? Masalahnya, kadang yang terjadi malah jawaban ‘bukan’.
Loh? Kog bisa? Fitur Hardware acceleration bisa menyebabkan masalah pada kebanyakan pengguna. Masalah bisa muncul ketika kita memakai aplikasi Microsoft Office, Internet Explorer, dan juga Mozilla Firefox. Masalah itu bisa berupa text yang terlihat kabur atau waktu loading yang luaaamaaa dan puaanjang. Sepertinya jadi memaksa merender halaman dengan kapasitas sepenuh-penuhnya dalam waktu singkat. Jika spesifikasi perangkat kita cukup itu mungkin bisa membantu. Jika tidak? Ya itu, lemot.
Secara default ketika anda install Firefox, fitur Hardware Acceleration ini otomatis aktif. Yang terjadi malah Firefox lambat sekali loadingnya. Banyak pengguna Firefox yang mengalami hal ini. Termasuk saya. Paling tidak butuh waktu sekitar 9-10 detik untuk di load. Pernah saya coba dengan melakukan clean install Windows, install Firefox, dan tetap saja, loadingnya lama. Padahal saya belum install add-ons, plugins atau tema Personas di dalamnya. Solusinya?
Ternyata penyebab loading Firefox yang lama itu adalah aktifnya fitur Hardware Acceleration. Saya coba matikan fitur tersebut, dan, syukur pada Allah, Firefox bisa di load lebih cepat.
Cara mempercepat loading Mozilla Firefox
Mungkin fitur Hardware Acceleration ini akan berguna ketika digunakan pada laptop atau PC yang spesifikasi hardwarenya mumpuni. Tapi tidak pada laptop dengan spesifikasi ala kadarnya. Saat ini saya memakai Asus 1215B.
Jika anda mengalami masalah yang sama dengan Firefox anda, baca Cara Mematikan Fitur Hardware Acceleration Untuk Mempercepat Loading Firefox.
Meskipun saat ini saya juga menginstall Google Chrome, Opera, dan Maxthon, tapi jujur saja. Mozilla Firefox masih menjadi yang paling sering saya gunakan. Entahlah. Sekilas Chrome itu terlihat terlalu sepi. Opera sering gagal merender halaman web, dan Maxthon, meskipun tampilannya bagus dan segar, rasanya tetap kurang sreg. Hehe… Bagaimana dengan anda?