Cara Merekam dan Streaming Video Game Konsol

Cara Merekam dan Streaming Video Game Konsol | Anda gamer yang sudah menamatkan berbagai judul game kelas berat? Apakah anda juga seorang gamer yang juga mencari uang dengan mensharingkan cara anda memenangkan dan menamatkan sebuah game melalui youtube? Atau mungkin ada yang belum tahu bahwa youtube juga bisa untuk cari uang?

Hehe…. Basi banget ya…, anda pasti lebih tahu daripada dee-nesia tentang cara memonetize video di youtube.

Mengapa mensharingkan video bermain game di youtube?

Bermain game itu asyik. Apalagi jika game tersebut sangat menantang. Nah, berbagai tantangan itu terkadang terlampau sulit untuk dilalui. Maka, ada banyak orang yang ingin tahu cara melewati suatu tantangan di sebuah game.

Biasanya bukan bagian yang sulit, tapi dibagian mana kita musti masuk ke level berikutnya.

baca juga: YouTube Slideshow Creator Sudah Tidak Ada Lagi. Apa Gantinya?

Saya pernah berputar-putar di bagian tertentu di game Crysis 2 sampai setengah jam dan tidak tahu harus masuk ke mana untuk naik ke level berikutnya.

Setelah melihat video walkthrough-nya Crysis 2 di youtube, baru saya tahu, ow, di situ. Tentu bukan cuman saya yang bukan gamer, hanya sesekali saja main game, yang kebingungan menyelesaikan sebuah misi di dalam game.

Itu sebabnya video walkthrough atau tutorial memainkan game di youtube itu bisa sangat laris dengan page view sangat tinggi. Hnah, kalau pp-nya tinggi kan mubazir kalau tidak dipasangi iklan, haha… mata duiten banget ya….

Tutorial memainkan game itu berbeda sama sekali dengan memberi kode curang. Berbeda. Ini tentang cara memainkannya, bukan cara mengakalinya. Karena itu terlalu rumit, baik bagi yang membuat dan juga bagi yang memerlukannya, jika dibuat dalam bentuk tulisan dan gambar.

Akan sangat lebih mudah jika kita melihatnya secara visual. Itulah mengapa video lebih laris untuk urusan seperti ini. Selain tutorial cara main game, anda juga bisa membuat review game.

Kalau anda memainkan game di PC, relatif lebih mudah untuk membuat rekaman video bermain game. Dengan aplikasi tertentu itu mudah dilakukan, meski akan berimbas pada kinerja komputer anda ketika memainkan game tersebut.

Merekam video itu butuh resource yang tidak kecil. Kalau anda memainkan game di konsol bisa tidak merekam game tersebut? Bisa. Tapi tidak gratis. Anda tidak akan hanya butuh software, tapi juga hardware khusus untuk melakukannya.

baca juga: Cara Upload Foto Menjadi Slideshow di Youtube.

Perekam Eksternal

Kita bisa memanfaatkan alat perekam eksternal untuk merekam game yang sedang kita mainkan. Biasanya mereka terhubung ke konsol dengan sambungan HDMI atau kabel. Ukuran mereka rata-rata kecil. Kira-kira sebesar hard disk eksternal standar 3,5 inchi.

Yang paling umum dipakai adalah Roxio Game Capture HD Pro. Sangat simple. Tapi kemampuannya sangar.

Pilihan lainnya adalah Elgato Game Capture HD. Alat ini bisa merekam sampai 30 Mbps.

Elgato Game Capture HD
Elgato Game Capture HD

Apa saja yang perlu diperhatikan ketika merekam video game dari konsol?

  • resolusi perekaman – ini penting banget. Setiap alat perekam seperti ini berbeda-beda kemampuan rekamnya. Setidaknya carilah yang bisa mereka dalam 720p atau 1080i. Dengan resolusi sebesar itu, anda bisa memperoleh video yang kesannya profesional dan tidak asal-asalan.
  • Kualitas video – sebutan lainnya adalah bit rate. Ini adalah jumlah frame video yang ditampilkan dalam satu detik. Rata-rata adalah 24 sampai 29 frame per detik.
  • Format penyimpanan video – umumnya sudah mendukung format mp4. Dan itu standar youtube. Ok-lah. Tapi jika anda menghendaki untuk melakukan editing sampai maksimal video bermain game itu tadi, pertimbangkan perangkat yang bisa merekam dalam format AVI.
  • Format perekaman suara – meski kebanyakan orang puas dengan format suara stereo, tapi jika dimungkinkan kenapa tidak mencoba merekam sampai format audio 5.1? Untungnya? Ya, yang jelas detail suaranya akan lebih terasa. Sementara ini cukuplah yang stereo. Beberapa tahun ke depan mungkin audio 5.1 atau bahkan 7.1 sudah menjadi keharusan.Dengan spesifikasi seperti itu, Anda perlu menghubungkan alat perekamnya Anda ke computer ketika Anda sedang bermain dan secara otomatis merekam kekomuter Anda dengan software bawaan alat tersebut. Alternatif lain AverMedia Game Capture HD II. Alat ini dapat merekam dan terhubung ke harddisk dan rekaman dapat diedit tanpa PC dengan aplikasi bawaannya.

Rekaman Internal (dengan next-gen konsol)

Alat perekam eksternal bisa bekerja di semua konsol tetapi, next-gen konsol akan memberikan fitur ini juga dengan dukungan Twich.TV.

Twich.TV atau lebih sering disebut Twich adalah streaming website video yang menargetkan gamer secara eksklusif. Situs ini bekerja sama dengan pengembang game dan sekarang dengan konsol terbaru. Mereka juga bekerja sama dengan produsen hardware seperti Xbox One dan Playstation 4 yang akan mendukung layanan ini.

Twich.TV? Apa sih itu?

Dengan dukungan Twich.TV, anda bisa memerintahkan konsol untuk langsung mengirim video ke Twich dengan memakai fungsi share yang ditemukan di Xbox One dan Playstation 4. Kualitasnya bagus untuk ukuran video, resolusi, frame rate dan bit rate tetapi tidak tahu ketika sudah di terbitkan nanti. Namun, kenyamanan menggunakan fitur ini tidak diragukan lagi membuat stream video konsol game akan lebih popular lagi.

Terus bagaimana dunk?

Ya, memang ini sulit dan tidak gratis. Tapi jika anda benar-benar berbakat bermain game, ini kemungkinan yang sangat menjanjikan. Selain anda mendapatkan kesenangan dengan bermain game, anda juga berbuat baik karena menolong teman-teman yang kesulitan memainkan game tersebut. Sebagai tambahan, rekening anda bisa bertambah dengan memonitize video bermain game itu. Lumayan kan?

tertarik dengan teknologi, gadget, internet, astronomi, anthropologi, sedikit politik, pendidikan, dan bisnis online

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Index