Facebook Membuat Baterai Android Boros Pakai Banget (iOS dan Windows Phone Juga)

Mengapa baterai Android boros? Atau mengapa Android boros data? Itu pertanyaan umum banget yang sering diungkapkan mereka yang baru berpindah dari sebelumnya memakai feature phone (HP Java yang fungsi utamanya adalah untuk menelepon dan berkirim sms). Apakah Android itu memang harus boros baterai dan boros data?

Sebenarnya masalah ini bukan cuman dihadapi Android. Smartphone lainnya yang berbasis iOS atau Windows Phone juga sama saja. Rata-rata juga mengalami masalah ini. Tidak heran kalau sekarang mulai banyak muncul smartphone dengan kapasitas baterai yang besar banget seperti Lenovo P70 yang membawa baterai berkapasitas sampai 4000 mAh. Dan dia bukan satu-satunya, masih ada Oppo R7 yang sedikit lebih besar baterainya, 4100 mAh. Hmmm…, itu besar banget.

Apa sih yang menyebabkan baterai Android boros?

Hari ini kita tidak akan membicarkan soal data koneksi internet, tapi lebih fokus pada borosnya baterai.

Facebook

Kalau kita coba merunut, maka yang pertama membuat boros baterai adalah koneksi internet. Ini terkait dengan kuat-lemahnya sinyal internet yang bisa diterima handset kita. Semakin kita berada di tempat yang sinyalnya kuat, maka baterai kita akan semakin awet, demikian sebaliknya.

Yang kedua, layar. Jika kita cukup nyaman untuk menatap layar dengan tingkat kecerahan yang seminim mungkin, maka itu juga akan membuat baterai kita semakin awet tanpa perlu sering-sering mengisi ulang.

Ketiga, aplikasi. Ada banyak aplikasi Android (iOS dan Windows Phone juga) yang memaksa berjalan di belakang. Maksudnya mereka tetap aktif meskipun tidak tampil di layar. Jika kita bisa (dan sebenarnya bisa saja) mematikan aplikasi yang berjalan di background tadi, maka anda akan mendapati kalau kebanyakan smartphone sebenarnya mampu bertahan minimalnya 2 hari tanpa perlu mengisi ulang baterainya. Tidak perlu baterai berkapasitas besar, atau aplikasi tambahan yang katanya bisa membuat irit baterai itu. Cukup jika kita mengaturnya aplikasi yang berjalan di belakang tadi.

Aplikasi apa yang bisa kita matikan?

Kalau mau gampang, bisa dibilang, semua aplikasi bisa kita batasi aktivitas backgroundnya. Mulai dari aplikasi bawaan Google, aplikasi chatting, game, semuanya-lah. Memang kalau mereka dimatikan, kita tidak akan mendapatkan macam-macam notifikasi, misalnya jika ada pesan masuk. Itu imbal-baliknya.

Semua bisa dimatikan, kecuali?

Buat yang merasa hidup-matinya tergantung dari notifikasi BBM, ya jangan dimatikan BBM-nya. Tapi itu bisa kita lakukan. Demikian juga dengan semua aplikasi lainnya. Tapi ternyata, ada perkecualiannya. Apa? Facebook.

Kog bisa?

Itulah. Hampir semua aplikasi mau nurut dengan kebutuhan kita sebagai pengguna. Beberapa aplikasi bawaan Google memang mau saja dimatikan, tapi akan terus-menerus memberi peringatan bahwa perangkat tidak bisa berfungsi dengan baik, jika dia dimatikan. Dan itu relatif ‘wajar’. Orang dia yang punya, haha… Lha ini Facebook?

Dari dulu, sebenarnya sudah banyak yang komplain tentang bagaimana aplikasi Facebook membuat baterai smartphone lebih boros.

Aplikasi sosial media yang lain, mau nurut ketika kita mematikan notifikasi, sharing lokasi, dan background app refresh. Tapi Facebook tidak. Meskipun kita sudah matikan semuanya, dia selalu punya cara untuk membuatnya aktif terus menerus. Agak jahat ya? Apa karena Facebook ingin selalu bisa memberikan iklan yang serelevan mungkin dengan keadaan penggunanya? Haha….

Cara mengatur aplikasi background

Kalau anda penasaran, cobalah untuk membatasi akses aplikasi Facebook terhadap Android anda dengan:

  • benar-benar mematikan akses lokasi > Setting –> Privacy –> Location Services –> Facebook –> Never
  • mematikan background app refresh > Setting –> General –> Background App Refresh

Biarkan beberapa jam, lalu bandingkan statistik penggunaan baterai anda.

Dari beberapa laporan, cara di atas ternyata tidak cukup ampuh untuk membungkam Facebook app.

Jika ingin baterai Android lebih awet, cobalah untuk mengakses Facebook dari browser saja. Dan kalau anda mau (dan mampu), uninstall aplikasi Facebook dari smartphone anda. Berani?

tertarik dengan teknologi, gadget, internet, astronomi, anthropologi, sedikit politik, pendidikan, dan bisnis online

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Index