Harga Lenovo P90 | Quick spec: Intel Atom Z3560 quad-core 1.83 GHz, HSPA – 4G LTE, 5.5 inchi 1080 x 1920 piksel, RAM 2GB, internal memory 32 GB, kamera depan 5 MP wide lens, kamera belakang 13 MP, baterai 4000 mAh | harga Lenovo P90 Rp. 3.999.000,- (pada saat posting) | Jika kamu sering mengeluh kehabisan baterai pada saat sedang main game atau asik update status di Facebook, Lenovo P90 ini sangat layak dijadikan pilihan. Baterai-nya super besar bro!!! Masih jarang loh ada Android dengan kapasitas baterai sampai 4000 mAh.
>> Harga paling murah Lenovo P90 di Lazada Rp. 3.147.000,- (ada diskon 21%)
Baterai Lenovo P90 besar banget!
Perihal kapasitas baterai yang wow ini, Lenovo tampaknya membidik mereka yang tidak mau terlalu sering terganggu kenyamanan menggunakan Android hanya gara-gara kehabisan baterai. Saat ini memang bisa dibilang semua orang tidak mau lepas dari smartphone-nya. Mulai dari bangun tidur sampai tidur lagi, yang namanya HP tidak pernah lepas dari genggaman. Aktivitas yang dilakukan juga beragam. Mulai dari main game, mengakses akun medsos yang semakin banyak saja jumlahnya (ada Facebook, Twitter, Instagram, Path, Google+, dll). Belum lagi aplikasi chatting yang saking mudahnya berkirim pesan, membuat sebagian orang mau-mau saja menghabiskan waktu untuk chatting berjam-jam. Dan sekarang, ada lagi aktivitas yang sangat bergantung dengan smartphone, apa? Jualan! Haha….
Dan semua aplikasi yang menunjang kegiatan kita tadi butuh tenaga dari baterai yang tidak sedikit. Jadi wajar kalau baterai Lenovo P90 dibuat berkapasitas besar. Buat kamu yang aktif banget, harga Lenovo P90 yang berada di level menengah pun rasanya bukan masalah. Mengingat ada banyak fitur bagus yang akan kamu dapatka
Fitur unggulan Lenovo P90
Intel Atom X3560
Lenovo mempercayakan Intel Atom X3560 sebagai processor P90. Ini bukan tanpa alasan. Sekarang Intel semakin punya nama di kancah persaingan mobile processor. Sebelumnya, kamu pasti tahu bahwa hampir semua seri Asus Zenfone juga memakai processor dari Intel. Intel Atom X3560 sendiri dikenal sebagai processor yang bertenaga dan tangguh, baik untuk multitasking maupun main game 3D kelas berat. Dari sisi penggunaan tenaga dari baterai juga irit.
Memory Internal lega dengan RAM 2 GB
Untuk jaman sekarang, RAM 2GB bisa dibilang sebagai standar baru. Sebelumnya, angka 1GB itu sudah dibilang besar. Kalau sekarang, sudah banyak Android yang memakai RAM 3 sampai 4 GB. Lenovo P90 menggunakan RAM sebesar 2GB. Ini sudah sangat memadai untuk menjalankan OS Android 4.4. KitKat. Kabar-kabarnya sih, akan segera ada update ke Lollipop untuk Lenovo P90. Kalau Marshmallow, emmm, sepertinya belum. Doakan saja memang akan update ke Android versi terbaru ini.
Memory internal Lenovo P90 juga besar, 32GB – minus slot ekspansi microSD. Saya rasa ini bukan masalah. Toh, dengan memory internal sebesar itu, kita sudah bisa menyimpan banyak sekali koleksi musik berformat mp3 atau film. Dan yang pasti, kita tidak akan mengalami masalah dengan kartu SD yang sering kali lelet, file-nya corrupt, atau tidak sengaja terformat. Dengan hanya mengandalkan memory internal, maka kamu boleh yakin bahwa performa Lenovo P90 tidak akan menurun ketika merekam video HD berdurasi agak panjang. Toh, hasil rekaman video-nya bisa dengan mudah dipindahkan ke laptop atau akun penyimpanan cloud-mu. Pakai Google Photos saja kita pasti dapat gratisan 15GB. Jadi ketiadaan slot microSD ini sama sekali bukan masalah.
Layar resolusi Full HD
Layar Lenovo P90 ini berdiagonal 5,5 inchi. Yang pasti akan bisa kamu banggakan adalah resolusinya yang sudah full HD 1080p. Artinya, kamu akan mendapatkan layar bening yang mampu menampilkan gambar berupa foto atau video dengan resolusi 1080 x 1920 pixel di layarnya yang 5,5 inchi itu. Jernih banget dengan 401 ppi. (ppi itu pixel per inch, atau jumlah pixel aktif dalam 1 inchi) Semua akan tampak lebih indah tampil di layar Lenovo P90. Tidak percaya? Pergi ke toko HP sana gih, dan buktikan sendiri, hehe….
Kamera belakang yang tangguh
Kamu tentu masih ingat bahwa beberapa bulan lalu, rata-rata Android keluaran terbaru untuk kelas menengah cuman membawa kamera belakang dengan resolusi 8MP. Lenovo P90 tidak mau setengah-setengah dengan fitur kameranya. Kamera Lenovo P90 ini sudah 13MP. Artinya, kamu bisa mendapatkan gambar kualitas tinggi dengan ukuran 4160 x 3120 piksel.
Kamera belakang Lenovo P90 ini juga tangguh berkat fitur autofocus yang cepat, fitur Optical Image Stabilization atau yang biasa disebut OIS, juga flash bagus dual-tone yang menjanjikan gambar yang lebih natural meskipun memakai flash, terutama untuk warna kulit kamu.
Asal tahu saja, fitur OIS itu biasanya cuman ada di kamera beneran. Pada umumnya, fitur image stabilization pada kamera HP itu cuman mengandalkan kemampuan software saja. Jadi penasaran akan seperti apa hasilnya.
Kemampuan merekam video sampai resolusi 1080p pada kecepatan 30 frame per detik juga lumayan banget. Buat kamu yang demen upload video ke Youtube untuk cari uang, kemampuan merekam video Lenovo P90 ini pasti akan sangat membantu.
Kamera depan yang bagus untuk selfie
Untuk urusan narsis-narsisan dengan berfoto selfie, kamu akan puas dengan kemampuan kamera depan Lenovo P90 ini. Resolusi yang ditawarkan adalah 5MP dan tentu saja wide lens supaya kamu bisa berfoto dengan lebih banyak orang dengan kamera depan bagus. Dengan hanya mengandalkan pengaturan otomatis-nya saja, kamu sudah bisa mendapatkan foto selfie yang luar biasa.
Sudah mendukung jaringan 4G LTE
Memang untuk Android dengan harga menengah, dukungan terhadap jaringan internet 4G LTE adalah keharusan. Kalau tidak, pasti akan sangat sulit untuk dapat dipasarkan. Kecuali dia punya fitur lain yang jauh lebih baik dari pesaingnya.
Lenovo P90 ini bisa mengakses internet dengan kecepatan sampai 150 mbps. Sangat cepat bukan? Bandingkan saja dengan kecepatan akses internet jaringan 3G/HSDPA yang maksimal sampai 42.2 mbps untuk upload. Jauh kan? Dengan catatan, kamu memang berada di wilayah yang sudah tercover sinyal jaringan internet 4G LTE. Meski sekarang belum merata, tapi kita bisa cukup yakin, dalam waktu dekat semua operator akan menambah BTS 4G mereka. Jadi tidak rugi beli Lenovo P90 ini, hehe…..
Spesifikasi Lenovo P90
Harga Termurah | Rp 3.000.000 |
Kartu Sim | Dual SIM |
Layar | IPS LCD capacitive touchscreen, 5.5 inches, 1080 x 1920 pixels (~401 ppi pixel density) |
Memory | Internal 32 GB |
Ram | 2 GB RAM |
Kecepatan Internet | HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat4 150/50 Mbps |
Operating System | Android OS, v4.4 (KitKat) |
Processor / Chipset | Intel Atom Z3560, Quad-core 1.83 GHz |
Kamera Belakang | 13 MP, 4160 x 3120 pixels, autofocus, optical image stabilization, dual-LED (dual tone) flash, Video 1080p@30fps |
Kamera Depan | 5 MP |
Kapasitas Baterai | Non-removable Li-Po 4000 mAh |
Harga Lenovo P90
Dengan semua fitur unggulan yang luar biasa tadi, saya kira sudah layak dan sepantasnya jika harga Lenovo P90 berada di kisaran Rp. 3.999.000,- an. Baterai besar, kamera bagus, processor yang cepat, internal lega, dan tentu saja dukungan jaringan 4G. Buat yang membutuhkan Android canggih dengan harga sedang dan baterai awet, Lenovo P90 adalah pilihan terbaik.
>> Beli Lenovo P90 di Lazada sekarang Rp. 3.147.000,- (diskon 21%)
Kalau kamu ragu dengan kualitas Lenovo P90, silahkan baca Sony Xperia C5 Ultra, Android Keren Kamera Superior. Selain itu, sebaiknya anda tidak ketinggalan untuk melihat Fitur Baru Yang Dibawa Android 6.0 Marshmallow.