Intel Core i3-7100U Kaby Lake Prosesor Nanggung Untuk Laptop Tanggung

Intel Core i3-7100U Kaby Lake menjadi salah satu prosesor dari Intel yang banyak digunakan pada laptop kelas entry tetapi dibuat dengan tambahan fitur yang biasa ada pada laptop kelas menengah, sehingga rata-rata laptop yang memakai Intel Core i3-7100U ini harganya diatas 5 jutaan.

Salah satu laptop dengan prosesor Intel Core i3-7100U yang baru saja dirilis adalah Asus VivoBook S14 S406UA. Laptop ini menjadi penerus seri sebelumnya – Asus VivoBook S14 S405UA.

baca juga: AMD Athlon Silver 3050U Dual Core Irit Bisa Diajak Main Game

Asus S406UA sendiri mengandalkan desain tipis, layar 14 inci full HD 1080p, SSD 256GB, sensor sidik jari, dan bobot yang hanya seberat 1,2 kg. Belum banyak laptop biasa (bukan ultrabook maksud dee-nesia) yang datang dengan desain seperti ini.

Kalau anda penasaran, silahkan baca: Asus VivoBook S14 S406UA Laptop Tipis, Ringan, Tapi Tetap Bertenaga.

Intel Core i3-7100U

Intel Core i3-7100U

Intel Core i3-7100U adalah prosesor dual-core yang dibangun dengan arsitektur Kaby Lake. Di dalamnya, ada dua inti CPU yang bekerja pada kecepatan 2.4 GHz yang sayangnya tidak diberi kemampuan Turbo Boost.

Untuk memaksimalkan kinerja kedua inti CPU-nya, Intel Core i3-7200U ini untungnya masih diberi tambahan teknologi HyperThreading sehingga masih bisa menjalankan 4 thread sekaligus.

Jika dibandingkan dengan generasi Skylake, perbedaannya tidak terlalu signifikan, sehingga kinerja kedua generasi ini – utamanya pada seri i3, bisa dibilang mirip-mirip saja alias minim peningkatan. Intel Core i3-7100U ini dilengkapi dengan dual channel DDR4 memory controller.

Dan untuk urusan pengolahan grafis, ada dukungan IGP berupa Intel HD Graphics 620 yang bekerja pada kecepatan 300 sampai 1000 MHz.

Berkat penggunaan proses 14nm FinFET yang telah ditingkatkan, prosesor ini menjanjikan manajemen daya yang lebih baik sehingga bisa lebih irit baterai.

Jika dibandingkan dengan prosesor dari generasi sebelumnya, semisal Intel Core i3-6100U, i3-7100U ini lebih cepat frekuensi kerjanya sekitar 100MHz.

Pada dasarnya Intel memang menggunakan micro architecture yang sama antara generasi Skylake dan Kaby Lake, sehingga kinerja per-MHz-nya juga tidak berbeda terlalu banyak.

baca juga: Intel Core i7-1065G7 Processor Tangguh Yang Telat Bangun

Intel hanya melakukan perbaikan pada teknology Speed Shift supaya proses penyesuaian kecepatan dan penggunaan daya bisa berjalan lebih cepat dan efisien, dan juga perbaikan pada proses 14nm mengijinkan prosesor mampu bekerja pada frekuensi yang lebih tinggi dan efisien dibanding generasi sebelumnya.

Artikel mengenai Intel Core i3-7100U ini adalah terjemahan bebas dengan tambahan dari artikel asli di https://www.notebookcheck.net/.

tertarik dengan teknologi, gadget, internet, astronomi, anthropologi, sedikit politik, pendidikan, dan bisnis online

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.