LG L1 II Android Murah Dengan Tambahan Fitur Bagus

Ingin beli dee-nesia tapi tetap bagus dan berkualitas? Lihat LG L1 II yang akan kita bahas kali ini. Saat ini Telkomsel menawarkan paket bundling LG L1 II bareng dengan Simpati Loop dengan harga sangat murah, cuman Rp. 799 ribu.

Meskipun dalam beberapa waktu belakangan LG sibuk menggarap Nexus pesanan Google, tapi dia tetap konsisten membuat ponsel dee-nesia low end untuk pangsa pasar yang sensitif dengan harga. Meski murah, LG mencoba menawarkan great value untuk L1 II ini. LG menyertakan beberapa fitur yang biasanya untuk menikmatinya kita harus beli HH Android yang lebih mahal.

Ok, murah memang tidak berarti jelek. Jika LG berani memberi label harga yang murah pada LG L1 II ini sementara dia juga harus bersaing dengan produk Android lokal macam Mito, Vandroid, Zyrex, Polytron, dan lainnya, tentu LG juga berusaha menambahkan value lebih produk ini. LG menempatkannya untuk bersaing dengan produk low end lain yang selama ini lebih banyak dikuasai vendor lokal.
LG L1 II depan bawah LG L1 II LG L1 II depan atas
Ok, karena memang sasaran konsumennya berbeda, kita tidak bisa berharap banyak dengan spesifikasi LG L1 II ini. Dengan layar QVGA (320×240), processor single-core 1GHz, RAM 512MB, penyimpanan internal 4GB, kamera belakang 2MP, dan baterai 1540 mAh, grafis pakai Adreno 200 yang jadul itu. Rasanya memang terlampau biasa jika dibandingkan dengan HH Android dengan level harga sedikit di atasnya. Tapi terlihat unggul dibandingkan dengan produk lain dalam level harga yang sama.

Setidaknya, LG L1 II sudah membawa Android Jelly Bean, meskipun masih versi 4.1.2. Tetap memberi nilai lebih. Tapi jangan berharap anda mendapatkan pengalaman Google secara penuh, karena LG akan menggunakan UI-nya sendiri.

Apakah LG L1 II akan bisa laris?

Terlihat sulit, tapi mungkin saja. Di Indonesia pasar LG hanya ‘lumayan’. Tidak terlalu besar, kecuali untuk flagship-nya yang premium. Untuk level bawah lawan LG terlalu banyak. Belum lagi bersaing dengan gaya Samsung mengiklankan produk low levelnya yang sangat agresif, meski konyol dan mengada-ada.

Kalau spesifikasinya pas-pasan, terus apa dunk lebihnya?

Coba kita cermati spesifikasinya. Kelebihannya terletak di fitur-fitur tambahannya, antara lain:

  • feature QuickMemo untuk membuat catatan cepat kapan saja
    meski proses lain tengah dilakukan.
  • fungsi Cheese Shutter untuk mengaktifkan pemotretan dengan perintah suara.
  • fungsi FM Music Collector guna merekam berbagai lagu langsung dari siaran radio FM. Uniknya, fungsi ini ini dapat memisahkan lagu dengan suara penyiar yang terkadang menyertai di tengah lagu agar rekaman lagu terdengar utuh dan terbebas dari suara-suara lain yang tak diinginkan.
  • LG Safety Care yang berfungsi mendukung keamanan pengguna dengan bentuk notofikasi sms ke nomor ponsel kerabat serta memberitahu posisi si pengguna LG L1 II secara otomatis.

LG L1 II sendiri dibanderol dengan harga Rp 799.000 yang sudah termasuk bundling kartu Simpati Loop. Dengan harga segitu, anda mendapat LG L1 II dengan kartu Simpati Loop yang menyajikan paket data 12GB untuk setahun gratis (1GB/bulan). sumber: Info Komputer

Spesifikasi LG L1 II:

LG L1 II General Specification 
Release date
August 2013
Form factor
Touchscreen
Battery capacity (mAh)
1540
Removable battery
No
Colours
Black, White
SAR value
NA
Display
Screen size (inches)
3.00
Touchscreen
Yes
Touchscreen type
Capacitive
Resolution
240×320 pixels
Hardware
Processor
1GHz
Processor make
Qualcomm Snapdragon MSM7225A
RAM
512MB
Internal storage
4GB
Expandable storage
Yes
Expandable storage type
microSD
Expandable storage up to (GB)
32
Camera
Rear camera
2-megapixel
Flash
No
Front camera
0.3-megapixel
Software
Operating System
Android 4.1
Java support
No
Browser supports Flash
No
Connectivity
Wi-Fi
Yes
Wi-Fi standards supported
WiFi B, WiFi G, WiFi N
GPS
No
Bluetooth
Yes, v 3.00
NFC
No
Infrared
No
DLNA
No
Wi-Fi Direct
No
MHL Out
No
HDMI
No
Headphones
3.5mm
FM
Yes
USB
Micro-USB
Charging via Micro-USB
Yes
Proprietary charging connector
No
Proprietary data connector
No
Number of SIMs
1
GSM/ CDMA
GSM
2G frequencies supported
NA
3G
Yes
3G frequencies supported
NA
Sensors
Compass/ Magnetometer
No
Proximity sensor
No
Accelerometer
No
Ambient light sensor
No
Gyroscope
No
Barometer
No
Temperature sensor
No

Tuh…, kan…. Banyak yang ‘No’. Bagaimana? Masih mau beli LG L1 II?

tertarik dengan teknologi, gadget, internet, astronomi, anthropologi, sedikit politik, pendidikan, dan bisnis online

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Index