Paket Internet 3 Modem | Sedari dulu, Tri memang senantiasa konsisten menghadirkan paket internet murah. Penggunanya juga bisa disebut relatif fanatik dan enggan berpindah. Meski ada juga kekurangannya, yaitu jaringan yang masih kurang luas dan hanya kuat di kota-kota besar saja. Jadi jika anda kebetulan berdomisili agak jauh dari pusat kota, seperti dee-nesia (Pakis – Malang) ya jangan berharap bisa menikmati paket internet 3 modem ini dengan nyaman.
Sementara ini, layanan internet 3 sebenarnya cukup bagus dan lancar di pusat kota Malang, namun begitu agak minggir sedikit sinyalnya kendhap-kendhip jika tidak hilang sama sekali. Jujur saja, saya tidak memakainya. Berdasarkan pengakuan beberapa orang teman, seperti om Chandra Jiwa, internetan pakai 3 itu menyenangkan, murah, dan kuotanya bejibun. Sayangnya, saya cuman bisa berbagi info mengenai paket internet 3 modem ini, tapi tidak untuk menikmatinya.
Berbeda dengan operator lain, Tri membagi paket internetnya lebih berdasarkan pada perangkat yang dipakai pengguna dan juga kategori penggunanya, jadi tidak heran kalau paketan internetnya adalah sebagai berikut:
- PakeTri Smartphone.
- PakeTri Tablet.
- PakeTri Modem.
- PakeTri Anak Kuliahan++
- PakeTri BlackBerry.
Nah, kali ini kita akan lihat apa saja yang akan kita dapatkan jika menggunakan PakeTri Modem.
Harga murah, kuota besar, masa aktif super panjang. Itulah yang menjadi keunggulan PakeTri. Mengapa bisa disebut murah? Karena PakeTri itu sejatinya berisi beberapa voucher kuota++ yang digabung menjadi satu. Dan karena beli paketan, seperti lazimnya produk lain, kita mendapat tambahan kuota dibanding jika kita beli voucher kuota++ satu per satu. Itulah mengapa jadi lebih murah.
Selain itu, ada kelebihan lain, kita bisa mendapatkan masa aktif paket internet yang panjang, hanya dibatasi oleh masa pakai internet/kartu Tri. Tidak perlu pusing-pusing menghabiskan kuota jika waktu tenggat sudah dekat seperti ketika memakai paket internet dari operator lain.
Dengan harga 250 ribu kita menghemat sampai beberapa puluh ribu. Lumayan kan? Kita akan mendapat:
- (3)Kuota++ Regular 1.25GB seharga Rp 150 ribu
- (1)Kuota++ Regular 3GB seharga Rp 100 ribu
- (2)Kuota++ Kenyang Download 1.5GB menjadi 2.5GB seharga Rp 20 ribu
- Hadiah langsung
Ada dua macam PakeTri Modem, yaitu yang berkuota 11,75GB dan 13GB. Lengkapnya seperti ini: (harganya sama: Rp. 250 ribu)
PakeTri BIMA MODEM (11,75GB)
Item | Satuan | Harga Satuan (Rp) | Harga (Rp) |
Kuota++ Regular 3GB | 1 | 100.000 | 100.000 |
Kuota++ Regular 1.25GB | 3 | 50.000 | 150.000 |
Kuota++ 1.5GB KENYANG DOWNLOAD | 2 | 10.000 | 20.000 |
DAPATKAN NILAI LEBIH + Bonus BIMA USB 4GB | 270.000 |
PakeTri MODEM (13GB)
Item | Satuan | Harga Satuan (Rp) | Harga (Rp) |
Kuota++ Regular 3GB | 1 | 100.000 | 100.000 |
Kuota++ Regular 1.25GB | 3 | 50.000 | 150.000 |
Kuota++ 1.5GB KENYANG DOWNLOAD | 2 | 10.000 | 20.000 |
Bonus Kuota++ Regular 1,25GB | 1 | 50.000 | 50.000 |
DAPATKAN NILAI LEBIH | 320.000 |
Jika masih ragu, sebaiknya anda kunjungi https://tri.co.id/.
Update:
Posting ini sudah lama sekali dan kurang relevan dengan paket internet 3 terbaru. Untuk info seputar paket internet 3 yang lain, silahkan cari di halaman lain atau langsung ke halaman resmi 3.