Selfie Berujung Maut Sering Terjadi di Dua Tempat Ini. Jangan Ya….

Rasanya semakin sering saja berita selfie berujung maut yang bisa kita baca atau lihat di berbagai media. Entah sejak kapan selfie menjadi trend yang sangat marak terjadi di belahan dunia manapun. Tren ini begitu booming dan mempengaruhi banyak orang untuk ikut-ikutan melakukan selfie.

Kalau hanya sekadar selfie yang normal-normal saja, aman, gitu maksudnya, masih ok-lah. Masalahnya, untuk mendapatkan foto atau video instagram yang punya nilai ‘wow’ itu, kemudian membuat orang rela melakukan hal yang menantang maut.

Ada sebuah penelitian yang dilakukan sejak Oktober 2011 sampai November 2017. Dari penelitian itu terungkap bahwa ada lebih dari 250 kasus kematian yang terjadi karena ber-selfie-ria.

Para peneliti mengungkapkan bahwa penyebab utama kematian saat melakukan selfie adalah karena dilakukan di tengah perairan atau pada alat transportasi yang bergerak.

Jadi, sebelum mengulurkan tanganmu memegang handphone demi mendapatkan hasil foto selfie yang lain daripada yang lain, mending dipikir lagi baik-baik, beneran mau ambil resikonya?

baca juga: Perempuan ini Berhutang $10,000 Hanya Untuk Menjadi Selebgram

Lalu, dimana sajakah tempat paling mematikan untuk mengambil foto selfie?

2 tempat paling mematikan yang sering berujung selfie berujung maut

Selfie di atas boat karet
Selfie di atas boat karet gini juga bahaya loh….

Perahu

Menurut penelitian, selama 6 tahun terakhir ada 70 kesalahan fatal saat ber-selfie yang menyebabkan korbannya mati tenggelam – terseret ombak akibat mengabaikan tanda peringatan bahaya yang sudah dipasang di pantai atau karena kapal yang terbalik.

Selfie di atas perahu itu sangat berbahaya dan beresiko kematian dan sering melibatkan banyak orang. Maksudnya, misalkan ada orang naik perahu, lalu dia duduk di bibir perahu demi dapat hasil selfie seperti berdiri di atas air, keseimbangan perahu akan terganggu, nah kalau perahunya sudah nggak seimbang, perahu bisa saja terbalik.

Yang terseret ombak kan nggak hanya orang yang selfie tadi, tapi semua penumpang kapal. Maka dari itu, di atas perahu dianggap menjadi tempat yang paling mematikan untuk ber-selfie-ria. Menurut penelitian, ada 70 kematian dalam 32 insiden.

Selfie di atas gedung tinggi
Sudah pada tahu kan kenapa selfie di tempat yang tinggi itu berbahaya?

Tempat yang tinggi

Selfie di tempat tinggi juga berbahaya, bahkan bisa jadi lebih berbahaya.

Di dalam penelitian disebutkan ada 48 kematian dari 41 insiden jatuh dari ketinggian – jumlah itu lebih tinggi daripada kematian karena tenggelam, namun total jumlah korban meninggalnya lebih sedikit.

Berikut adalah daftar penyebab kematian yang berhubungan dengan selfie:

Penyebab Kematian Karena SelfieJumlah Korban JiwaJumlah Insiden
Hewan87
Tenggelam7032
Tersengat aliran listrik1613
Jatuh dari ketinggian4841
Terbakar481
Tertembak1111
Penyebab lain74
Alat transportasi5128
Total259137

Penelitian ini dilakukan oleh sejumlah peneliti dari India – negara yang memiliki rekor tertinggi angka kematian karena selfie.

baca juga: Cara Melihat Foto Instagram Yang di Private

Perlu digaris-bawahi bahwa temuan dari penelitian ini berdasarkan data yang diambil dari surat kabar dari berbagai negara yang memiliki edisi cetak berbahasa Inggris. Artinya dalam masa penelitian selama enam tahun, kemungkinan ada kasus kematian karena selfie yang tidak dilaporkan atau terjadi di negara lain yang tidak memiliki koran edisi bahasa Inggris.

Ada juga beberapa temuan menarik lainnya:

  • Hampir 75% korban meninggal karena selfie adalah laki-laki. Walaupun data menunjukkan bahwa perempuan cenderung lebih suka ber-selfie daripada laki-laki, tetapi laki-laki cenderung berani mengambil resiko untuk mengambil foto yang sempurna.
  • Dari 51 korban selfie yang ada dalam kategori meninggal karena alat transportasi, semuanya berhubungan dengan kereta api.
  • Sementara hampir semua korban selfie karena tertembak terjadi di Amerika Serikat.
Selfie itu yang aman-aman sajalah
Selfie itu yang aman-aman sajalah

Upaya mencegah selfie berujung maut

Untuk mengurangi angka kematian karena selfie, para peneliti menyarankan untuk membuat beberapa tempat menjadi “zona bebas selfie”. Ide ini telah dilaksanakan di Mumbai – kota terbesar di India. Mumbai telah menandai 16 tempat umum yang dianggap paling berbahaya untuk ber-selfie.

Negara-negara lain telah mengambil langkah yang sama untuk memastikan keamanan ber-selfie, seperi Rusia yang mengadakan kampanye aman ber-selfie. Petugas keamanan hutan di Pegunungan Catskill – New York membuat garis batas aman di sekitar beberapa air terjun dan tepi jurang, dan petugas pun akan memberi sanksi bagi mereka yang membahayakan diri mereka untuk ber-selfie.

Sulit untuk dipastikan apakah kegemaran untuk ber-selfie ini akan segera menghilang atau tidak. Pelaku bisnis telah menemukan cara inovatif untuk mengambil keuntungan dari situasi ini, seperti membuat museum pop-up di beberapa kota untuk menarik minat wisatawan, dan mereka hanya perlu menyediakan backdrop dengan gambar yang instagram-able.

tertarik dengan teknologi, gadget, internet, astronomi, anthropologi, sedikit politik, pendidikan, dan bisnis online

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Index