Sony Xperia Z3 Plus dirilis Sony sebagai versi perbaikan dari Xperia Z3 yang sebelumnya menerima respon tidak terlalu bagus dari pasar akibat isu panas berlebih. Awalnya, pasar mengira ini adalah Xperia Z4, mengingat Sony tidak punya tradisi penamaan smartphone Xperia-nya dengan tambahan ‘Plus’ di belakang.
Spesifikasi Sony Xperia Z3 Plus sendiri tidak terlalu jauh berbeda dari kakaknya. Masih tetap mempertahankan desain dan fitur unggulan sebelumnya, sertifikasi IP68 serta layar Full HD. Dan sayangnya, pasar belum juga beranjak dari kekhawatiran mereka tentang panas berlebih ketika mengaktifkan kamera dan merekam dalam resolusi full HD 1080p.
Tampaknya Sony belum bisa benar-benar memperbaiki kelemahan mereka di sisi yang sebenarnya menjadi keunggulan utama produk flagship mereka ini, kamera.
Ok, coba kita tengok seperti apa sih sebenarnya si Sony Xperia Z3 Plus ini. Apakah benar-benar buruk seperti review orang-orang itu?
Desain Xperia Z3 Plus
Konsep unibody masih digunakan Sony untuk Z3 Plus ini. Sesuatu yang bagus demi mendapatkan body yang tipis dan mengurangi adanya celah yang harus ditutup ketika masuk ke air. Sertifikasi IP68 yang disandangnya membuktikan bahwa Z3 Plus bisa bertahan pada debu dan air sampai kedalaman 1,5 meter selama 30 menit. Badannya sendiri berbalut bahan logam. Sementara layarnya dilapisi scratch-resistant glass di depan dan belakang. Soal warna, kamu bisa memilih salah satu dari 4 warna yang ada, putih, hitam, copper, dan aqua green.
Layar Xperia Z3 Plus
Tidak ada yang baru di sisi layar. Sony Xperia Z3 Plus masih membawa layar berdiagonal 5.2 inchi, resolusi full HD 1920 x 1080 piksel yang artinya kerapatan setinggi 424 ppi bisa dicapai. Layar ini bisa menangani multitouch sampai 10 titik sentuh. Panel IPS dan teknologi Triluminos yang dibawanya memastikan layar menampilkan warna dengan sangat baik dengan sudut pandang yang luas. Tapi ini sama persis dengan si kakak Xperia Z3.
Hardware Sony Xperia Z3 Plus
Ketika anda membukanya pertama kali dari dus, Android 5.0 Lollipop akan menjadi OS defaultnya. Kabarnya sih, ada update ke Marshmallow. Hardware Z3 Plus sedikit lebih baik dari si kakak yang memakai Snapdragon 801. Processor Xperia Z3 Plus adalah Snapdragon 810 yang lumayan powerful dengan Quad Core 1.5 GHz Cortex-A53 dan Quad Core 2 GHz Cortex-A57. Imbas pertama adalah performa yang lebih baik dan baterai lebih efisien. RAM berkapasitas 3 GB juga mendukung multitasking yang berat. Internal storage 32 GB yang lega, dan Adreno 430 dipercaya untuk urusan grafisnya. Anda juga masih mendapatkan slot microSD sampai 128 GB.
Kamera Sony Xperia Z3 Plus
Kamera belakang Z3 Plus bisa dibilang sama persis dengan kamera belakang milik Z3. Keduanya sama-sama mengusung kamera utama berkekuatan 20.7 MP dengan autofocus, LED flash, /2.3” sensor size, geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, dan panorama.
Untungnya ada yang beda, yaitu kamera depannya. Jika Z3 hanya membawa kamera 2 MP, maka kamera depan 5 MP yang dibawa Z3 Plus akan memberi nilai lebih untuk yang suka selfie. Buat pengguna yang beneran mau pakai kamera utama agak sedikit kecewa.
Konektivitas
Terdapat dua varian Z3 Plus yang akan beredar, yaitu versi Single SIM dan dual SIM. Namun, keduanya memilikii kemampuan untuk menangkap frekuensi yang sama, yaitu GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100, dan LTE, dengan kecepatan maksimum akses data untuk download mencapai 300 Mbps dan 500 Mbps untuk upload. Sementara itu, ada pula beberapa fitur konektivitas lain yang disematkan, meliputi Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot, NFC, Bluetooth 4.0, microUSB v2.0 dan USB Host. (Spesifikasi lengkapnya baca di sini.)
Terus bagaimana? Apakah Sony Xperia Z3 Plus ini layak beli?
Kalau sebelumnya anda menggunakan Xperia Z3, rasanya update ke Z3 Plus tidak terlalu bijak. Mending langsung ke Z5 atau Xperia X saja. Untuk urusan performa memang Z3 Plus bisa diandalkan, tapi karena fitur-nya yang lain kurang lebih mirip-mirip, ndak dululah.
Dipasaran saat ini, harga Sony Xperia Z3 Plus ada di kisaran Rp. 5.800.000,- Sebenarnya ini harga yang pantas untuk semua yang dibawanya. Cuman ya itu… Banyak yang lebih murah. Haha…
Kalau anda masih berminat dengan Z3 Plus, ini mungkin bisa membantu: Z3 Plus dilengkapi dengan baterai berkapasitas lumayan besar, 2930 mAh, yang juga didukung fitur Quick Charge 2.0, yang dapat mengisi daya hingga 60% dalam waktu 30 menit saja. Bagaimana? Untuk harga terbarunya silahkan cek di Update Harga Sony Xperia Z3 Plus Terbaru.