Spesifikasi Asus A405UQ dengan processor i5-7200U dari generasi ke 7 Kaby Lake cocok banget buat anda yang membutuhkan laptop dengan kinerja tangguh tapi enteng dari segi bobot. Berat Asus A4505UQ i5-7200U ini hanya 1.45 kg. Sangat ringan jika anda bandingkan dengan berat rata-rata laptop 14 inci yang mencapai 2.1 kg.
Dengan berat seringan itu, Asus masih bisa menempatkan spesifikasi VivoBook 14 A405UQ ini dengan beragam komponen yang bagus dan sangat bisa diandalkan.
Selain processor i5-7200U, ada NVIDIA GeForce 940MX dengan video memory 2GB, HDD 1TB yang cukup lega untuk keperluan anda, dan RAM bawaan berkapasitas 4GB yang tertanam secara on-board pada motherboard-nya.
Salah satu yang bisa membuat berat Asus A405UQ bisa ringan adalah desainnya yang secara khusus dirancang supaya bisa tipis ini. Di pasaran anda masih akan kesulitan mencari laptop dengan berat dibawah 1.5 kg tapi memiliki spesifikasi yang sepadan dengan Asus A405UQ ini.
Kalaupun ada, itu biasanya berasal dari kelas ultrabook yang jelas harganya jadi tidak setara alias kejauhan mahalnya.
Bisa upgrade RAM?
Keberadaan modul RAM on-board Asus A405UQ ini mau tidak mau membuat banyak orang penasaran, apakah ada kemungkinan untuk melakukan upgrade? Kapasitas RAM 4GB untuk jaman sekarang memang hanya cukup saja, tidak lebih. Jadi sebisa mungkin kita harus cari laptop yang ada slot RAM-nya.
Bagaimana dengan Asus A405UQ?
Buat anda yang masih ragu, jangan khawatir, karena ada satu slot RAM free pada Asus A405UQ ini, yang bisa diisi dengan maksimal modul RAM berkapasitas 8GB, sehingga totalnya, anda akan memiliki total RAM 12GB. Sudah cukup untuk keperluan bekerja dan hiburan dengan Asus VivoBook 14 A405UQ.
Atau anda lihat dulu penampakannya….
Bezel pinggir layarnya tipis banget…. Casing putih begini, hmmmm…. Memang Asus A405UQ ini tipis…. Cuman 1.4 kg….
Kelebihan dan kekurangan Asus A405UQ
Kelebihan
- processor yang cukup tangguh dan hemat energi
- GPU tangguh untuk editing foto dan video menengah
- desain tipis dan cantik
- bobot sangat enteng untuk kelas laptop 14 inci 1.45kg
- RAM bisa diupgrade sampai 12GB
- layar 14 inci HD 1366 x 768 piksel dengan anti-glare coating
- bezel layar tipis banget
Kekurangan
- desain tipis, beresiko pengeluaran panas kurang optimal
Di pasaran, anda akan menemukan harga Asus VivoBook 14 A405UQ berkisar antara 7.6 juta sampai 7.9 juta. Ada beberapa yang menjual sampai 8.3 juta. Tapi dengan rilis processor generasi baru dari Intel, seperti Intel Core i5-8250U Kaby Lake Refresh, mau tidak mau, membuat harga laptop dengan generasi processor lebih lama akan terkoreksi harganya.
Untuk detail spesifikasinya, silahkan baca di sini (klik)
Dengan harga 7 jutaan, menurut dee-nesia, adalah harga yang pantas untuk menebus semua kelebihan ASUS VivoBook 14 A405UQ ini. Desain tipis dan enteng, perpaduan prosesor kencang, GPU yang mumpuni untuk desain grafis, RAM yang bisa ditambah sampai 12GB, dan storage 1TB itu membuatnya bisa menjadi pilihan pertama buat anda yang memerlukan laptop tangguh untuk bekerja keras dan main game dengan harga terjangkau.