Jika kamu sekarang pakai Lumia dan ingin mencoba Windows 10, ada kabar bagus nih, Windows 10 for Phones versi Preview Build 10051 sudah bisa di download. Dan kabar baik lainnya adalah di versi ini, sudah ada lebih banyak Lumia yang di dukung. Buat yang suka mencoba hal baru, ini pasti menarik sekali.
Bagaimana cara update atau install build terbaru ini?
Jika sekarang kamu sudah menggunakan Windows 10 Technical Preview di Lumia kamu, maka tinggal ikuti langkah berikut:
- buka Setting lalu masuk ke Update & Recovery
- buka Phone Update dan tap pada Check for Updates
Sekarang, Lumia kamu akan segera mencari update terbaru dan langsung menginstall build 10051 ini di Windows Phone kamu.
Harap dicatat saja, bahwa build baru ini hanya tersedia bagi mereka yang telah mengaktifkan Fast ring. Coba periksa apakah Lumia kamu dalam Fast ring atau Slow ring. Caranya, buka Windows Insider app, login dengan akun Microsoft kamu, dan kemudian ubah sesuai dengan preferensi kamu.
Bagaimana kalau yang belum pernah menginstall Windows 10 for Phones sebelumnya?
Wah, agak panjang tuh caranya. Silahkan baca dulu Cara Install Windows 10 Technical Preview Build for Phones
Apa yang baru di Windows 10 Technical Preview Build 10051?
Seperti biasa, setiap muncul build baru, pasti ada yang ditambahkan atau diperbaiki sebelum akhirnya menjadi WP 10 for Phones versi final. Dan untuk build 10051 ini, ada banyak loh fitur barunya.
Project Spartan
Kalau kamu mengikuti perkembangan build Windows 10, tentu juga akan penasaran seperti apa Spartan Web Browser pengganti IE ini. Dan, kamu sudah bisa merasakannya di build ini. Kalau untuk desktop, kamu juga bisa mendapatkannya mulia build 10049, cuman tersembunyi di dalam IE.
Banyak aplikasi baru atau diperbaiki
Berikut ini diantarnya:
- Outlook Mail
- Outlook Calendar
- Phone and Messaging apps
- People (Contacts)
- Maps (Bing maps and HERE maps)
- Updated App Switcher
Hal-hal yang diperbaiki di build 10051
Ada banyak juga yang mengalami penyempurnaan, seperti ini:
- layout keyboar virtual sekarang lebih lengkap. Sudah ada titik, koma, dan tombol emoji. Pengubahan bahasa bisa dilakukan dengan menekan agak lama pada tombol &123. Kamu juga jadi punya pilihan untuk mengganti tombol emoji dengan tombol pengubah bahasa.
- resolusi ikon Cortana bisa responsif sesuai dengan ukuran tile
- Aplikasi Photos yang sebelumnya FC secara periodik ketika memasukkan attachment ke email, OneNote atau Facebook, sekarang sudah berjalan sebagaimana mestinya.
- Microsoft Band sekarang bisa tersinkron dengan baik
- Aplikasi Photos sekarang memakai warna tema sebelum diaktifkan dan kemudian menampilkan foto-foto dari koleksi kamu, termasuk foto yang tersimpan di OneDrive di dalam Live tile.
Hmmm…. Lumayan juga ya…. Semoga kita tidak perlu menunggu lebih lama lagi untuk segera menikmati Window 10 for Phones di Lumia kita. Jangan lupa baca juga Masalah di Windows 10 Technical Preview Build 10051 dan juga yang ini untuk mengetahui Daftar Lumia Yang Bisa di Install Windows 10 Technical Preview for Phones.